Daftar Sekolah Luar Negeri Terbaik Didunia

Pilihan sekolah tidak hanya ada di dalam negeri, kamu juga bisa sekolah di luar negeri. Daftar sekolah luar negeri terbaik yang akan kami jelaskan di artikel ini merupakan sekolah terbaik di mancanegara. 

Salah memilih sekolah, bisa mengancam masa depan. Walaupun sekolah bukan segala-galanya dalam menentukan masa depan, tetapi tempat kita sekolah bisa menjadi aspek penunjang cita-cita yang ingin kita raih.

Daftar Sekolah Luar Negeri Terbaik Tahun 2022

Sekolah bisa menjadi salah satu aspek penunjang cita-cita yang kamu impikan. Oleh karena itu, penting untuk memilih sekolah dengan fasilitas dan lingkungan terbaik. Cek daftar sekolah luar negeri terbaik didunia lengkap berikut ini: 

1. Institut Le Rosey

Sekolah luar negeri yang bisa menjadi pilihan terbaik pertama adalah Institut Le Rosey. Sekolah ini sudah berdiri sejak tahun 1880 di Rolle, Swiss. Sekolah ini dibuat untuk jenjang SMP dan SMA. Swiss dikenal sebagai salah satu negara dengan pendidikan terbaik di dunia. Jadi, kamu tidak perlu ragu untuk sekolah di sini. 

Konon kabarnya, sekolah ini disebut-sebut sebagai sekolahnya para raja karena biayanya yang sangat mahal. Tentu saja, biaya yang mahal ini sebanding dengan berbagai fasilitas yang diperoleh mulai dari kastil, gedung sekolah, lapangan, kawasan berkuda, taman skateboard, asrama, dan lainnya. 

2. ACG Schools New Zealand

Sekolah terbaik di luar negeri selanjutnya adalah ACG Schools New Zealand. ACG Schools New Zealand adalah sekolah luar negeri terbaik yang dipimpin oleh beberapa ahli pendidikan nomor satu di dunia. Sekolah ini layak menjadi pilihan karena siswa akan diajarkan metode yang beragam dan menantang. 

Sekolah ini tak tanggung-tanggung dalam memberikan edukasi. Tujuan utama mereka adalah menciptakan generasi terbaik dalam skala global. 

3. The Hotchkiss School, AS

Sekolah yang satu ini sudah lama didirikan yakni sejak tahun 1891. Terletak di Lakeville, Connecticut, Amerika Serikat, sekolah ini menjadi salah satu sekolah terbaik sekaligus termahal. Apalagi Amerika Serikat merupakan salah satu negara dengan pendidikan terbaik di dunia. Jadi, soal pendidikan pasti nomor satu. 

Perkiraan biaya tahunan yang dikeluarkan oleh The Hotchkiss School mencapai US $48.122. Sekolah ini sangat memanjakan para siswa dengan fasilitasnya yang mewah seperti 15 lapangan tenis, lapangan golf dan arena olahraga lainnya. 

Di sekolah ini juga terdapat 7 bahasa pengantar yang digunakan dalam kegiatan belajar dan mengajar. Cocok deh bagi para crazy rich yang ingin anaknya sekolah di tempat yang terbaik. 

4.United World College of South East Asia Singapura

Peringkat selanjutnya sebagai sekolah luar negeri yang bagus adalah United World College of South East Asia, Singapura. Sekolah yang satu ini berusaha menciptakan sosok siswa yang tidak hanya cerdas secara intelektual tetapi juga emosional dan spiritual. 

Sekolah ini juga bekerja sama dengan UNESCO untuk mengasah kemampuan siswa agar bisa masuk ke perguruan tinggi terbaik dalam kancah internasional. 

5. Riverdale Country School

Masih bertanya mengenai sekolah luar negeri terbaik apa saja? Kamu bisa pilih Riverdale Country School. Sekolah yang satu ini termasuk sekolah yang telah lama didirikan yaitu pada tahun 1907 di Bronx, New York. 

Sekolah ini juga terkenal sebagai salah satu sekolah terbaik sekaligus termahal. Biaya per tahun di Riverdale Country School mencapai US$ 52.413 untuk jenjang SMP dan SMA. 

Walaupun mahal, tentu saja fasilitas yang diberikan sebanding dengan biaya yang dikeluarkan. John F Kennedy dan Robert F Kennedy adalah alumni dari sekolah ini. Yakin nggak mau coba?

Penutup

Bersekolah di tempat yang terbaik adalah keinginan setiap orang. Pasti kamu juga ingin mencari daftar sekolah luar negeri terbaik di dunia. Semoga artikel rekomendasi ini bisa bermanfaat untuk kamu sebagai bahan pertimbangan melanjutkan pendidikan.